Selesai Konsultasi Dokter Bisa Langsung Pulang Garda Medika Berikan Layanan Seamless melalui Express Discharge
Jakarta; Lebih dari 17 tahun lamanya, Garda Medika, produk asuransi kesehatan korporasi dari Asuransi Astra telah memberikan perlindungan kesehatan melalui layanan terbaiknya kepada ratusan perusahaan dari berbagai industri. Sejalan dengan komitmen Asuransi Astra untuk memberikan peace of mind bagi jutaan pelanggannya, secara konsisten, Garda Medika aktif menyesuaikan diri dengan mengembangkan layanan yang sesuai dengan kebutuhan pesertanya. Kali ini, melanjutkan kemudahan booking konsultasi dokter di rumah sakit melalui fitur Express Appointment pada Garda Mobile Medcare, Garda Medika memperkenalkan Express Discharge yang memungkinkan peserta dapat langsung pulang setelah konsultasi dengan dokter dilakukan. Dengan satu klik, proses pembayaran dan permintaan pengantaran [...]







